MODUL LARAS BAHASA PERGURUAN TINGGI BERBASIS PROBLEM BASED LEARNING (PBL) MATA KULIAH BAHASA INDONESIA SEBAGAI PENGAYAAN SUMBER BELAJAR

Authors

  • Achmad Tantowi Aziz STKIP PGRI NGANJUK
  • Puput Zuli Ekorini STKIP PGRI NGANJUK

DOI:

https://doi.org/10.69866/dp.v14i2%20Oktober.3

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan modul laras bahasa perguruan tinggi berbasis Problem Based Learning (PBL) dalam bentuk buku ajar yang efektif dan  praktis untuk dapat digunakan sebagai buku referensi mahasiswa dalam proses belajar mengajar Bahasa Indoesia. Metode penelitian ini menggunakan model pengembangan ADDIE yang merupakan salah satu model pengembangan dalam penelitian untuk mengembangkan suatu produk. Model pengembangan ADDIE terdiri dari lima tahap sesuai dengan namanya yang merupakan singkatan dari Analysis (Analisis), Design (Desain), Development (Pengembangan), Implementation (Implementasi), dan Evaluation (Evaluasi). Hasil penelitian menunjukkan (1) Pengembangan modul laras bahasa perguruan tinggi pada mata kuliah Bahasa Indonesia berbasis PBL menerapkan model pengembangan ADDIE. (2) Kualitas modul laras bahasa perguruan tinggi pada mata kuliah Bahasa Indonesia yang dikembangkan sebagai berikut. (a) Ditinjau dari aspek kevalidan, diperoleh skor rata-rata 4,11 yang termasuk dalam kategori valid. (b) Ditinjau dari aspek efektivitas, mean antara kelompok eksperimen dibandingkan kelompok kontrol didapatkan informasi bahwa 81,20 > 78,63 sehingga hasil uji kelas eksperimen dinyatakan lebih efektif dibandingkan kelas kontrol. (c) Ditinjau dari aspek kepraktisan, didapatkan hasil respon mahasiswa terhadap modul juga baik dengan rata-rata 4,22 yang temasuk aktegori baik. Hal ini dapat disimpulkan bahwa modul yang dikembangkan praktis, yaitu modul efektif digunakan pada kegiatan pembelajaran.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Alwi, Hasan,dkk. 2014. Tata Bahasa Baku Bahasa Indonesia. Jakarta: Balai Pustaka.

Daryanto.2013.Menyusun Modul Bahan Ajar untuk Persiapan Guru dalam Mengajar. Yogyakarta: Gava Media.

Nasution, S.2013.Berbagai Pendekatan dalam Proses Belajar Mengajar. Jakarta: Bumi Aksara.

Prastowo, Andy.2014. Pengembangan Bahan Ajar Tematik Tinjauan Teoritis dan Praktik. Yogyakarta: Diva Press.

Safa’udin, M., Lestari, F., & Yannuansa, N. (2018). Eksperimentasi Model Pembelajaran Problem Based Learning dan Kooperatif Tipe Snowball Throwing Pada Matematika SMPN Se-kabupaten Nganjuk Tahun 2016/2017. Jurnal Math Educator Nusantara: Wahana Publikasi Karya Tulis Ilmiah Di Bidang Pendidikan Matematika, 4(1), 29 - 34. https://doi.org/10.29407/jmen.v4i01.11974

Suprijono, A.2016. Model-Model Pembelajaran Emansipatoris. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Syamsuddin dan Damaianti, Vismaia. 2015 .Metode Penelitian Pendidikan Bahasa.Bandung: PT Remaja Rosda Karya.

Published

2021-10-06 — Updated on 2021-10-06

Versions

How to Cite

Aziz, A. T., & Ekorini, P. Z. (2021). MODUL LARAS BAHASA PERGURUAN TINGGI BERBASIS PROBLEM BASED LEARNING (PBL) MATA KULIAH BAHASA INDONESIA SEBAGAI PENGAYAAN SUMBER BELAJAR. Dharma Pendidikan, 14(2), 1–11. https://doi.org/10.69866/dp.v14i2 Oktober.3