Penerapan Metode Drill Dalam Pembelajaran Limit Fungsi Aljabar Pada Siswa Kelas XI SMA Negeri 1 Ngronggot Kabupaten Nganjuk Tahun Ajaran 2018/2019

Authors

  • Zaenal Fuadi Dwi Ahmadi

DOI:

https://doi.org/10.69866/dp.v16i1.160

Keywords:

Metode Drill, Matematika, Limit Fungsi Aljabar

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisa pengaruh penerapan metode drill terhadap hasil belajar pokok bahasan Limit Fungsi Aljabar pada siswa kelas XI SMA Negeri 1 Ngronggot Kabupaten Nganjuk Tahun Ajaran 2016/2017. Desain penelitian ini adalah one group pre post test design. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI SMA Negeri 1 Ngronggot Kabupaten Nganjuk tahun ajaran 2018/2019 yang berjumlah 38 siswa. Sampel penelitian ini menggunakan teknik total sampling. Pelaksanaan pembelajaran dilakukan selama 8 kali pertemuan serta dilakukan pre test dan post test. Hasil pre test dari total 38 siswa sebelum diberi metode drill dalam pembelajaran limit fungsi aljabar, diketahui bahwa sebagian besar yaitu sebanyak 36 siswa (94,7%) memiliki nilai < 75 atau berada pada kategori belum memenuhi ketuntasan belajar. Hasil post test dari total 38 siswa, sebelum diberi metode drill dalam pembelajaran limit fungsi aljabar, diketahui bahwa sebagian besar yaitu sebanyak 30 siswa (78,9%) memiliki nilai 75-100 atau berada pada kategori sudah memenuhi ketuntasan belajar. Hasil pengujian hipotesis dengan teknik Paired Sample T-Test diperoleh nilai T-hitung sebesar 5,551; sedangkan nilai T-tabel sebesar 2,042, sehingga nilai T-hitung > T-tabel. Dengan demikian, hipotesis diterima, artinya terdapat pengaruh penerapan metode drill terhadap hasil belajar pokok bahasan Limit Fungsi Aljabar pada siswa kelas XI SMA Negeri 1 Ngronggot Kabupaten Nganjuk Tahun Ajaran 2018/2019.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Arikunto, S. 2010. Prosedur Penelitian: Suatu Pendekatan Praktis. Edisi Revisi VI. Jakarta: Rineka Cipta.

Depdiknas. 2006. Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan. Jakarta: Depdiknas.

Ikramina. 2017. Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif pada Materi Peluang di Kelas X SMA Inshafuddin Banda Aceh. Skripsi. Banda Aceh: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri Ar-Raniry Darussalam.

Kurniawan, Agus. 2015. Strategi Pembelajaran Matematika. Government of Indonesia (GoI) and Islamic Development Bank (IDB).

Lampiran Permendikbud nomor 59 tahun 2014 tentang Kurikulum 2013.

Mujib, Abdul Muhaimin. 1993. Pemikiran Pendidikan Islam. Bandung: Trigenda. Karya.

Pramita, Dewiatmini. 2010. Upaya Meningkatkan Pemahaman Konsep Matematika pada Pokok Bahasan Himpunan Siswa Kelas VII SMP Negeri 14 Yogyakarta dengan Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Student Teams Achievement Divisions (STAD). Yogyakarta: Universitas Negeri Yogyakarta.

Ruseffendi. 2006. Pengantar Kepada Membantu Guru Mengembangkan Kompetensinya dalam Pengajaran Matematika. Bandung: Tarsito.

Sagala, Syaiful. 2003. Konsep dan Makna Pembelajaran. Bandung: Alfabeta.

Sudjana, Nana. 1991. Teori-Teori Belajar Untuk Pengajaran. Jakarta: FEUI.

Sugiyanto. 1993. Perkembangan dan Belajar Gerak. Jakarta: Derpartemen Pendidikan dan Kebudayaan.

Suherman, Erman. 2007. Strategi Pembelajaran Matematika Kontemporer. Bandung: Grafindo Persada.

Sumiati dan Asra. 2009. Metode Pembelajaran. Bandung: CV Wacana Prima.

Surakhmad, 1994. Pengantar Interaksi Mengajar Belajar. Bandung: Tarsito.

Published

2022-04-11

How to Cite

Fuadi Dwi Ahmadi, Z. (2022). Penerapan Metode Drill Dalam Pembelajaran Limit Fungsi Aljabar Pada Siswa Kelas XI SMA Negeri 1 Ngronggot Kabupaten Nganjuk Tahun Ajaran 2018/2019. Dharma Pendidikan, 16(1), 89–103. https://doi.org/10.69866/dp.v16i1.160